Pages

Sunday, December 23, 2018

Bani Seventeen Dimakamkan Hari Ini, Istri: Ketemu di Surga Ya...

Liputan6.com, Jakarta - Basis grup band Seventeen, M Awal Purbani alias Bani Seventeen menjadi korban yang tewas dalam bencana tsunami di Tanjung Lesung Beach Resort, Banten, Sabtu (22/12/2018) malam.

Jenazah Bani Seventeen akan dikebumikan pada hari ini, Senin (24/11/2018) di Gamping Tengah, Sleman, Yogyakarta, pukul 13.00 WIB. Istri Bani, Cindri Wahyuni pun amat berduka atas kepergian suaminya.

"Bebi duluan jalan ya Be, nanti mami nyusul InsyaAllah kita ketemy di Jannah," tulis Cindri Wahyuni, melalui akun Instagram pribadinya. Fotonya sendiri memperlihatkan jasad Bani yang tengah disemayamkan di kediamannya.

Melalui akun Instagram, Cindri Wahyuni juga meminta agar semua kesalahan mendiang dapat dimaafkan, dan amal ibadahnya diterima oleh Yang Maha Kuasa.

"Mohon maaf atas segala kesalahan, semoga Allah mengampuni segala dosanya, diterima amal ibadahnya, sholatnya, di terangkan jalan nya ke jannah Nya, husnul khotimah. Jika suami ada hutang, bs langsung hubungi saya dan keluarga," tulisnya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Gosip Terbaru Dunia Hiburan Indonesia Dan Luar Negeri kalo berita nya kurang lengkap buka aja link yang disamping http://bit.ly/2AdjESd

No comments:

Post a Comment